Menghentikan bola yang bergulir di tanah
Teknik menghentikan bola yang bergulir di tanah ada dua
macam, yaitu:
Menghentikan bola dengan kaki bagian dalam
Cara melakukan Yaitu:
- Kaki tumpu (tungkak) menghadap arah datangnya bola dan ditekuk pada lututnya.
- Kaki yang digunakan untuk menghentikan bola diputar keluar, sehingga kaki bagian dalam menghadap ke arah datangnya bola.
- Mula-mula kaki yang digunakan untuk menghentikan bola digerakkan ke depan dan saat akan menyentuh bola kaki ditarik ke belakang. Bola dihentikan disamping kaki tumpuan.
- Menghentikan bola dengan menggunakan sol sepatu
Cara melakukan latihan:
- Kaki tumpu menghadap kea rah datangnya bola dan ditekuk pada lututnya
- Pergelangan kaki yang digunakan untuk menghentikan bola ditekuk keatas sehingga bola dapat berhenti di bawahnya.
- Badan condong ke depan , sedangkan bola dihentikan di samping/ di depan kaki tumpu (tungkak).
Menghentikan Bola yang Melayang Jatuh di Tanah
Cara Menghentikan Bola yang Melayang Jatuh di Tanah ada dua
macam, yaitu:
Cara melakukan latihan:
a. Sudut kaki dengan tanah dibentuk dengan cara memutar badan
sedikit kesamping ke arah datangnya bola.
b. Kaki yang digunakan untuk menghentikan bola diangkat,
kemudian ditarik kebelakang.
c. Sekarang bola dihentikan dengan kaki bagian dalam,
pergelangan kaki dan tanah.
d. Kekuatan sentuhan bola pada kaki dapat dihambat oleh keadaan
kaki yang dilemaskan.
Menghentikan bola dengan kaki bagian luar
Teknik ini digunakan apabila seorang pemainingin
menghentikan bola ke arah yang datangnya berlawanan. Pergelangan kaki yang
digunakan untuk menghentikan bola ditegangkan keluar dengan jalan memutar
keluar pangkal pahanya.
3. Menghentikan Bola Yang Melayang Di Udara
Menghentikan Bola Dengan Kaki Bagian Dalam
Cara Malakukan:
- Kaki tumpu menghadap ke arah datangnya bola dan lutut di tekuk sedikit.
- Lutut yang digunakan untuk menghentikan datangnya bola ditekuk sedikit dan diangkat di depan badan dengan ujung sepatu menghadap keluar.
- Sesaat bola akan menyentuh kaki bagian dalam, maka dengan cepat kaki ditarik ke belakang, untuk menahan kecepatan bola.
Menghentikan bola dengan kura-kura kaki (punggung kaki)
Teknik ini dilakukan apabila bola jatuh lurus.
Cara melakukan latihan:
- Kaki yang digunakan untuk menghentikan bola diangkat dibawah bola yang jatuh.
- Ketika bola akan kontak dengan kaki, kaki diturunkan, dan pemain berusaha menghentikan bola pada kura-kura kaki.
- Agar bola tidak memantul jauh, maka pergelangan kaki perlu dilemaskan.
Menghentikan bola dengan paha
Cara melakukan latihan:
- Kaki tumpu menghadap ke arah datangnya bola
- Kaki yang digunakan untuk menghentikan bola diangkat dengan cara menekuk lutut, sehingga paha menghadap ke arah datangnya bola.
- Pada saat bola akan menyentuh paha , maka paha diturunkan untuk menahan kecepatan datangnya bola.
- Bola akan jatuh di tanah di samping depan kaki tumpu.
- Daerah paha yang kontak dengan bola ialah kurang lebih stu lebar tangan di atas lutut.
Menghentikan bola dengan dada
Cara melakukan:
- Kedua kaki tumpuan dalam posisi dibuka dan ditekuk pada kedua lututnya.
- badan bagian atas dicondongkan ke belakang dengan dada ditarik ke depan.
- Dagu diletakkan di dada supaya memungkinkan melihat datangnya bola.
- Bola akan memantulkan di dada yang ditarik ke bawah.
Menghentikan bola
dengan kepala
Cara melakukan:
- Pemain mengambil sikap kedua kaki dibuka.
- Berdiri diujung sepatu dan menghadap ke arah datangnya bola.
- Sesaat sebelum menyentuh bola dengan dahi, gerakkan badan bagian atas ke belakang. Dilakukan dengan cara memajukan kedua lutut atau menekuk lutut dalam-dalam.
- Bola akan memantul ke bawah dari dahi dengan membentuk lengkungan kecil dan jatuh ke tanah untuk selanjutnya dihentikan dengan kaki.