Sunday, August 3, 2014

MENYUSUN POLA PENYERANGAN PERMAINAN SEPAK BOLA

Dalam menyusun pola penyerangan dalam permainan sepak bola perlu memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
  1. Adanya pemain yang berfungsi mengatur serangan
  2. Adanya pemain yang bertugas membantu serangan
  3. Adanya penembak utama dalam mencetak gol
  4. Adanya pemain yang bertugas memancing lawan agar pindah dari tempatnya, sehingga pemain seregu mempunyai kesempatan untuk menerobos pertahanan lawan.
  5. Pola penyerangan yang dibuat harus menggunakan kombinasi serangan yang bervariasi, setelah itu penyerang harus mampu mencari titik kelemahan dari lawan untuk mencetak gol. Berikut pola penyerangan dalam sepak bola yang sering digunakan.
  6. Pola melakukan gerakan yang tersusun
  7. pola mencari ruang kosong
  8. pola menghadapi pertahanan yang sangat kuat

Tujuan penyerangan dalam sepak bola adalah untuk memasukkan bola ke gawang lawan. Penyerangan dapat dilakukan apabila sebuah regu sedang memegang kendali permainan. Kecermatan, ketajaman, dan kecepatan penyerangan baik perorangan atau regu akan menentukan keberhasilan suatu regu untuk mencetak gol guna memperoleh kemenangan.